Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

5 Provinsi Dengan Kasus Positif Virus Corona Harian Tertinggi Di Indonesia Tahun 2021

5  Provinsi Dengan Kasus Positif  Virus Corona Harian Tertinggi Di Indonesia Tahun 2021

1. DKI Jakarta

   DKI Jakarta menjadi provinsi peringkat tertinggi No 1 kasus positif Covid-19 di Indonesia dengan total keseluruhan telah mencapai 3.476 kasus tercatat hingga tanggal 13 Januari 2021. Jumlah tersebut merupakan jumlah kasus positif covid yang bersifat harian. DKI Jakarta menjadi ibukota Indoensai sekaligus berperan sebagai pusat pemerintahan dan industri serta jumlah penduduk yang padat tak khayal apalah DKI menjadi provinsi no 1 Indonesia dengan kasus positif tertinggi. Beragam upaya telah dilakukan pemerintah untuk mengendalikan penyebaran virus Covid-19 di Indonesia salah satunya dengan pemberlakuan PSBB atau Pembatasan Sosial Berskala Besar.


5  Provinsi Dengan Kasus Positif  Virus Corona Harian Tertinggi Di Indonesia Tahun 2021

2. Jawa Barat

   Provinsi dengan kasus positif tertinggi No 2 di Indonesia yaitu Jawa Barat. Dengan jumlah kasus tercatat mencapai 1.755 kasus positif. Jumlah tersebut merupakan jumlah kasus positif covid yang bersifat harian Dengan jumlah penduduk yang padat dan juga terdapat banyak kota wisata membuat kota ini banyak didatangi oleh banyak pengunjung atau wisatawan sehingga menjadi salah satu penyebab tingginya kasus positif virus Corona-19. Kota dengan jumlah penduduk yang padat di Provinsi Jawa Barat seperti Bandung, Bogor dan Bekasi.


5  Provinsi Dengan Kasus Positif  Virus Corona Harian Tertinggi Di Indonesia Tahun 2021

3. Jawa Tengah

   Setelah DKI Jakarta dan Jawa Barat, peringkat ketiga tertinggi diduduki oleh Provinsi Jawa Tengah dengan jumlah kasus positif virus Covid-19 harian berjumlah 1.475 kasus positif. Angka kasus positif tersebut dapat naik atau pun turun melihat sejauh mana penyebaran virus Covid-19 ini. Pemerintah melaksanakan PSBB Se Jawa-Bali yang mulai diterapkan sejak tanggal 11 Januari 2021 hingga tanggal 24 Januari 2021. Pemerintah melakukan aturan tersebut mengingat jumlah kasus positif yang semakin meningkat khususnya di pulau Jawa. Dengan jumlah penduduk yang juga padat tidak dapat dipungkiri kasus positif harian di daerah Jawa Tengah juga semakin meningkat.


 5  Provinsi Dengan Kasus Positif  Virus Corona Harian Tertinggi Di Indonesia Tahun 2021


4. Jawa Timur

   Provinsi yang menduduki peringkat No. 4 dengan kasus positif harian tertinggi adalah Jawa Timur. Tercatat hingga tanggal 13 Januari 2021 kasus positif telah mencapai angka 815. Jawa timur dengan penduduk yang padat dan juga sebagai kota dengan banyak pabrik dan bidang industri lainnya membuat penyebaran virus semakin meningkat. Aktivitas-aktivitas yang dilakukan dengan kurangnya perhatian mengenai protokol kesehatan yang baik menjadi salah satu penyebab meningkatnya kasus penyebaran virus Covid-19 di daerah Jawa Timur.


5  Provinsi Dengan Kasus Positif  Virus Corona Harian Tertinggi Di Indonesia Tahun 2021

5. Sulawesi Selatan

   Tidak hanya provinsi di pulau Jawa, kasus positif harian tertinggi di Indonesia No 5 diduduki oleh Sulawesi Selatan. Dengan jumlah kasus positif sebanyak 648 kasus. Pada tanggal 13 Januari 2021, Presiden Jokowi secara sah telah mengumumkan pendistribusian vaksin Covid-19 di Indonesia. Presiden Jokowi juga menjadi orang yang mendapat suntikan vaksin pertama kali. Presiden menghimbau agar masyarakat mampu bekerja sama dengan baik sebagai usaha untuk memberantas virus Covid-19.