Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

5 Destinasi yang Wajib Dikunjungi Saat Wisata di Yogyakarta

5 Destinasi yang Wajib Dikunjungi Saat Wisata di Yogyakarta

Indonesia memiliki banyak sekali destinasi wisata yang indah dan wajib untuk dikunjungi. Setiaap daerah yang ada di Indonesia memiki wisata yang beranekaragam. Baik wisata yang berupa pantai, pegunungan, bahkan wisata belanja. Salah satu daerah yang yang banyak dikunjugi para wisatawan adalah daerah istimewa Yogyakarta. Berikut merupakan 5 destinasi wisata yang wajib dikunjungi di Yogyakarta :

1. Pantai Parangtritis


5 Destinasi yang Wajib Dikunjungi Saat Wisata di Yogyakarta
Pantai Parangtritis

Pantai yang teletak di daerah Bantul ini memiliki pemandangan yang sangat indah. Pantai yang panjang dengan pasir yang terhampar luas. Para wisatawan seringkali berburu sunset di Pantai ini. Pantai parangtritis dikenal dengan pemandangan matahari terbenam atau sunset yang sangat indah sekali. Untuk dapat menikmati pemandangan indah pantai parangtritis, cukup mengeluarkan Rp 10.000 untuk membeli tiket. Jarak yang ditempuh dari pusat kota Yogyakarta untuk menuju Parangtritis adalah 32 km dengan waktu 1 jam.


2. Malioboro


5 Destinasi yang Wajib Dikunjungi Saat Wisata di Yogyakarta
Malioboro

Malioboro merupakan kawasan wisata yang terletak di daerah nol kilometer Yogyakarta. Malioboro adalah nama sebuah jalan yang disepanjang ruas jalan tersebut terdapat pusat-pusat perbelanjaan dan juga beranekaragam jenis kuliner. Malioboro mulai padat pengunjung atau wisatawan pada sore hingga malam hari. Tidak terdapat tarif khusus untuk mengunjungi wisata belanja Malioboro. Dalam kawasan Malioboro terdapat pasar Bring Harjo sebagai pusat belanja tradisonal. Selain pasar Bring Harjo dalam kawasan ini juga terdapat Benteng Verdeburg sebegai salah satu destinasi wisata juga.

3. Gembira Loka


5 Destinasi yang Wajib Dikunjungi Saat Wisata di Yogyakarta
Gembira Loka

 Gembira loka merupakan kebun binatang yang terdapat di daerah Yogyakarta. Koleksi hewan yang sangat lengkap tepat sekali sebagai salah satu pilihan sarana wisata edukasi bagi anak-anak. Tiket masuk kebun binatang Gembira loka adalah sebesar Rp 35.000. Terdapat banyak sekali koleksi hewan seperti beraneka ragam jenis burung, ular da nada juga hariau sumtera, unta penguin dan masik banyak sekali koleksi hewan yang ada di dalam kebun binatang Gembira Loka. Antusias pengunjung akan sangat melonjak apabila musim liburan telah tiba. 

4. Klangon


5 Destinasi yang Wajib Dikunjungi Saat Wisata di Yogyakarta
Klangon
Selain wisata bahari atau pantai, belanja dan juga edukasi, Yogyakarta juga menyajikan panorama indah pemandangan gunung merapi dari atas bukit Klangon. Klangon merupakan sebuah daerah perbukitan yang menjadi salah satu wisata favorit bagi pecinta camping dan juga penikmat pemandangan gunung.
Untuk dapat  menikmati pemandangan gunung merapi dari atas bukit klangon hanya perlu membayar sekitar Rp 20.000 saja,
 dan juga dapat mendirikan tenda jika ingin camping. Waktu perjalanan dari pusat kota Yogyakarta untuk mencapai bukit klangon sekitar 1 jam perjalanan. 

5. Keraton


5 Destinasi yang Wajib Dikunjungi Saat Wisata di Yogyakarta
Keraton

Yogyakarta merupakan daerah istimewa yang menganut dua sistem pemerintahan yaitu terdapat sistem pemerintahan kerajaan dan juga sistem pemerintahan republik. Yogyakarta memiiki sultan yang sekaligus menjabat sebagai gubernur Yogyakarta. Saat ini Yogyakarta dipimpin oleh Sultan Hamengkubowono X. Keraton dibuka sebagai salah satu wisata edukasi mengenai bagaimana sejarah dan juga kegiatan sehari-har keluarga kerajaan. Terdapat banyak barang-barang bersejarah serta foto-foto lama kegiatan keraton yang dimuseumkan dikawasan keraton.